Rasulullah SAW bersabda : "Orang kuat itu bukanlah orang yang menang dalam bergulat tetapi orang kuat adalah yang mampu menahan nafsu amarahnya."(H.R. Bukhari dan Muslim). Dalam riwayat lain, disebutkan hadits dari Ibnu Mas'ud R.A, Rasulullah bersabda : "Siapa yang dikatakan paling kuat diantara kalian ? Sahabat menjawab : yaitu diantara kami yang paling kuat bergulatnya. Beliau bersabda : Bukan begitu, tetapi dialah yang paling kuat mengendalikan nafsunya ketika marah."(HR. Muslim)
Rasulullah SAW mengajarkan cara-cara untuk menghilangkan kemarahan :
1. Membaca Ta'awuz ketika marah
2. Jika berdiri, duduklah dan jika belum hilang, berbaringlah
3. Tidak bicara
4. Berwudlu
Adapun pemicu kemarahan ada 4, yaitu :
1. Keinginan, adalah kecondongan nafsu pada sesuatu yang diyakini mendatangkan manfaat pada dirinya.
2. Cemas, adalah rasa takut dari sesuatu.
3. Syahwat, adalah kecondongan nafsu pada sesuatu yang diyakini dapat memuaskan nafsunya.
4. Marah, adalah gelagaknya darah hati untuk menolak gangguan sebelum terjadi / untuk membalas gangguan yang terjadi.
Wassalamu'alaikum wr.wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar